Kedatangan Tamu dari Bahrain

Sunday, August 03, 2014

Bismillaahirrahmaanirrahiim.
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Alhamdulillah, hari ini keluarga SEF (Sharia Economic Forum) didatangi seorang tamu yang berasal dari Bahrain. Sebenarnya beliau asli Indonesia juga, namun sekarang tinggal di Negara dengan ibu kota Manama tersebut. Beliau bernama Dr. Sutan Emir Hidayat dan sekarang beliau menjabat sebagai Assistant Professor and Director of MBA Program University College of Bahrain. Hari ini beliau  akan berbagi ilmu dengan kami mengenai Islamic Banking and Finance in Kingdom of Bahrain. Sesuai dengan judul slide yang akan dibawakan beliau, maka isi dari materi kali ini akan lebih banyak penjelasan mengenai system keuangan dan perbankan di Negara Bahrain tersebut.

Pertama-tama beliau menjelaskan tentang GCC (Gulf Cooperation Council) atau Dewan Kerjasama untuk Negara Arab di Teluk. GCC terdiri dari beberapa Negara diantaranya yaitu Bahrain, Uni Emirat Arab, Oman, Qatar, Kuwait serta Arab Saudi, dan Bahrain merupakan pusat ekonomi GCC. Uniknyaa, beliau mengatakan bahwa negara-negara yang tergabung dalam GCC tersebut mengaku bersaudara, namun tidak pernah ada kata sepakat di antara mereka.

Kemudian, beliau melanjutkan penjelasan mengenai Bahrain itu sendiri. Seperti yang sudah saya tulis di awal, Bahrain memiliki ibu kota bernama Manama. Yang membuat saya takjub adalah saat beliau mengatakan bahwa Bahrain merupakan Negara dengan pajak terkecil, yaitu sebesar 1 persen untuk jaminan sosial. Selain itu, Bahrain yang hanya memiliki jumlah populasi sebanyak 1.282.331 jiwa dan 235.109 jiwa untuk WNA dapat memberikan GDP perkapita sebesar USD 29.800 untuk tahun 2013 dengan luas total area hanya 665 (sq km).

You Might Also Like

0 comment